SOSIALISASI DAN PEMBINAAN LKM KOTA KEDIRI TAHUN 2016

sosialisasi-pembinaan-lkm-2016 Menindaklanjuti pemberlakuan UU No. 1 Tahun 2013 tentang Lembaga Keuangan Mikro, Kantor Pemberdayaan Masyarakat Kota Kediri, melalui Seksi Keswadayaan dan Ekonomi Masyarakat menyelenggarakan kegiatan Sosialisasi dan Pembinaan Lembaga Keuangan Mikro (LKM) dengan mengambil tempat di Ruang Rapat Kantor Pemberdayaan Masyarakat, Jl. Penanggungan No. 47 Kediri.

Rangkaian kegiatan yang berlangsung selama dua hari (Selasa – Rabu, 20 – 21 Oktober 2016), dihadiri oleh 42 orang pengurus Unit Pengelola Keuangan dan Usaha  (UPKu) dari 14 Kelurahan se-Kota Kediri. Kegiatan ini dimaksudkan agar UPKu pengelola dana bergulir dari program penanggulangan kemiskinan dan pemberdayaan masyarakat Pemprov Jatim dan sharing Pemkot Kediri, diharapkan nantinya akan mendapatkan inspirasi dalam memilih badan hukum dan trik-trik baru dalam pengembangan usaha lembaga keuangan mereka.

Hari pertama acara diisi dengan pengarahan dari Kepala KPM dan dilanjutkan dengan materi dari Bagian Hukum tentang Pentingnya Dasar Hukum bagi organisasi serta materi dari Dinas Koperasi dan UMKM tentang Manfaat dan Cara Mendirikan Koperasi. Hari pertama, acara berlangsung cukup hidup. Para peserta antusias menyimak materi yang disampaikan secara interaktif oleh para narasumber.

sosialisasi-pembinaan-lkm-2016_2Hari ke dua, peserta diajak melakukan Kunjungan Lapang ke salah satu koperasi yang cukup berkembang di Jawa Timur yaitu BMT MUDA JATIM yang berlokasi di Kedinding Lor Surabaya. Melalui Kunjungan Lapang tersebut, peserta diajak melihat langsung Sekretariat dan cara kerja BMT MUDA JATIM sekaligus mendengarkan langsung kisah jatuh bangun dan kiat-kiat para pendiri BMT MUDA JATIM dalam membangun koperasi yang hanya bermula dari garasi dan modal awal Rp. 12 Juta kini telah berkembang dengan asset lebih dari Rp. 2 Milyar.

Para pengurus UPKu cukup antusias menggali pengalaman dari pengurus BMT MUDA JATIM. Mengingat banyaknya kesamaan pengalaman menghadapi pinjaman bermasalah membuat suasana semakin cair. Di akhir kunjungan, peserta diajak meninjau beberapa usaha lainnya dari BMT MUDA JATIM.